YayBlogger.com
BLOGGER TEMPLATES

2014-11-19

10 Makanan Sehat Untuk Berat Badan Ideal


10 Makanan Sehat untuk Berat Badan Ideal

Ingin tetap makan banyak tapi tetap langsing? Jangan mimpi. Jika Anda mengonsumsi
makanan dengan kalori lebih dari yang tubuh Anda butuhkan, berat badan secara
otomatis akan bertambah. Namun jangan berkecil hati dulu. Ada beberapa makanan yang
dapat  menimbulkan efek kenyang lebih lama dari makanan lain. Jika rasa kenyang
terasa lebih lama otomatis Anda tidak akan mencari-cari cemilan untuk mengisi
kekosongan perut.

Pilihlah makanan yang tinggi serat, mengandung protein dan lemak sehat serta tinggi
kadar airnya. Keuntungannya, kebanyakan makanan tersebut adalah makanan yang juga
mengandung vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh Anda. Berikut adalah 10
makanan yang bisa menjaga berat badan ideal Anda
 
1.Apel
Apel merupakan contoh serat yang mudah dicerna untuk memerangi kolesterol. Apel  juga bagus sebagai sumber vitamin C. Apel mengandung quecertin, plavanoid yang bisa mencegah penyakit kanker. Untuk dapatkan hasil maksimal, makan apel beserta kulitnya setelah dibersihkan.
2. Kacang almond
Kacang almond kaya serat dan protein, juga bagus untuk sumber zat besi, magnesium, dan vitamin E. Konsumsi kacang almond mentah atau sudah diolah untuk mendapatkan hasil terbaik. Hindari kacang almond yang sudah dibumbui dengan banyak garam atau diolah dalam bentuk makanan manis, karena buruk untuk program diet Anda
3. Bluberry
Blueberry kaya serat, vitamin C, dan antioksidan. Jenis berry lainnya juga bisa jadi pilihan yang sama bagusnya. Dimakan saat masih segar atau ditambahkan dalam
yoghurt, sereal, dan salad, khasiat berry tetap bagus untuk kesehatan.
4.Bayam
Bayam berguna untuk rambut dan kulit karena kaya zat besi, magnesium, serta vitamin
A dan C.
5.  Kacang merah
Kacang merang memiliki kandungan serat, protein, zat besi, fosfor, magnesium tinggi, dan sejumlah vitamin serta mineral. Tambahkan kacang merah dalam salad atau sup yang Anda buat untuk menambah lezat dan sehat makanan Anda.
6.  Brokoli
Brokoli merupakan sumber kalsium, potassium, serta vitamin A dan C. Untuk mendapatkan hasil terbaik jangan masak terlalu matang dan hindari memakai saus serta keju berlebihan.
7.Ubi
Ubi kaya dengan vitamin. Dalam ubi terkandung vitamin A, B, C, dan E. Selain itu,
ubi juga rendah kalori, khususnya jika dipanggang atau dimasak tanpa gula.
8.Salmon
Sebagian besar jenis ikan dan seafood merupakan pilihan sehat, tapi salmon adalah ikan yang paling bagus dengan kandungan protein serta asam amino omega 3 tinggi. Selain itu, salmon juga rendah kolesterol.
9. Gandum
Gandung kaya vitamin B3, thiamin atau vitamin B1, zat besi, serat, dan vitamin E.
Sereal gandum juga bagus untuk diet Anda.
10.Kedelai
Kedelai mengandung omega 3, kalsium,  dan zat besi. Makanan ini popular untuk  vegetarian. Selain dimasak biasa, kedelai juga bisa dinikmati dalam bentuk tofu, susu, atau tempe dan tahu.

Source: http://www.pesona.co.id/sehat/diet.nutrisi/10.makanan.sehat.untuk.berat.badan.ideal/002/001/19

10 Sayuran Yang Memiliki Nutrisi Paling Tinggi

Sayuran paling dikenal sebagai makanan sumber serat alami, antioksidan, vitamin, mineral dan rendah mengandung kalori, lemak jenuh dan kolesterol. Beberapa jenis sayuran tertentu mungkin memiliki keunikan tersendiri dalam hal kandungan nutrisinya, sehingga mengkonsumsi beraneka ragam sayuran setiap hari sangat dianjurkan untuk kesehatan yang optimal. Diantara sekian banyak jenis sayuran diseluruh dunia, tentu ada yang berada pada tingkat tertinggi dalam hal nutrisi.

Berikut top 10 sayuran yang paling banyak mengandung nutrisi diseluruh dunia

1.Brokoli

Brokoli adalah sayuran yang layak menempati urutan pertama sebagai sayuran yang paling bergizi didunia. Ia selain banyak tersedia dimana-mana, juga mudah didapat dan harganya terjangkau. Brokoli mengandung nutrisi yang sangat lengkap, tinggi vitamin seperti vitamin C, vitamin A, dan sumber yang baik beberapa anggota vitamin B kompleks seperti asam folat, B5,B6,B3,vitamin K dan riboflavin. Brokoli segar juga merupakan gudangnya fitonutrisi yang yang bertindak sebagai antioksidan kuat, seperti tiosianat, indoles, sulforaphane, isothiocyanate dan flavonoid seperti beta – karoten cryptoxanthin, lutein, dan zea – xanthin. Penelitian telah menunjukkan bahwa senyawa ini akan memodifikasi sinyal positif pada tingkat reseptor molekul, dan membantu melindungi kita dari resiko kanker prostat, usus besar, kandung kemih, pankreas, dan kanker pay*dara. Sementara itu brokoli rendah kalori,banyak mengandung serat, dan merupakan sumber mineral yang baik seperti kalsium , mangan , zat besi , magnesium , selenium , zinc dan fosfor .

2. Brussel sprout

Sayuran ini sama seperti kubis, hanya saja ukurannya yang terbilang lebih kecil. Meskipun kecil, jenis sayuran ini sepertinya paling pantas menduduki urutan kedua sayuran paling bergizi didunia setelah brokoli. Selain bergizi tinggi, kubis brussel ini hanya menyediakan 45 kalori, namun mengandung 3,38 g protein, 3,80 g serat dan nol kolesterol. Dan sangat direkomendasikan bagi yang diet sehat untuk menurunkan berat badan. terlepas dari itu semua, kubis brussel adalah gudangnya beberapa flavonoid anti – oksidan, seperti tiosianat, indoles, lutein, zea xanthin, sulforaphane dan isothiocyanate. Semuanya menawarkan perlindungan terhadap kanker prostat, usus besar, dan kanker endometrium. Sama seperti brokoli juga, ia kaya akan vitamin A, Beberapa B kompleks, vitamin K, dan semua mineral penting bagi kesehatan.

3. Wortel

Wortel terutama kaya akan antioksidan, vitamin dan serat makanan, namun hanya mengandung 41 kalori per 100 g, dan non lemak dan kolesterol. Sayuran berwarna oranye ini sangat dikenal kaya akan betakaroten dan vitamin A. 100 g wortel segar mengandung 8285 mg beta karoten dan 16.706 IU vitamin A. Penelitian telah menemukan bahwa senyawa flavonoid dalam wortel membantu melindungi kulit, paru-paru dan mencegah kanker rongga mulut. Hadirnya beta karoten dan Vitamin A yang tinggi dalam wortel akan melindungi kita dari radikal bebas, menyehatkan sistem reproduksi, pemeliharaan integritas epitel, pertumbuhan dan perkembangan, serta ketajaman penglihatan. vitamin C , menyediakan sekitar 9 % dari RDA . Vitamin C larut dalam air anti – oksidan. Ini membantu tubuh mempertahankan jaringan ikat yang sehat , gigi dan gusi . Properti anti – oksidan yang membantu melindungi tubuh dari penyakit dan kanker dengan pembersihan radikal bebas berbahaya .
Selain itu, sayuran ini juga sangat kaya akan kelompok vitamin B-kompleks, seperti asam folat, vitamin B – 6 (pyridoxine), thiamin, asam pantotenat , dll , yang bekerja sebagai kofaktor untuk enzim metabolisme substrat didalam tubuh. Selanjutnya,ia juga cukup mengandung mineral seperti tembaga, kalsium, kalium, mangan dan fosfor. Kalium merupakan senyawa penting dari sel dan cairan tubuh(elektrolit), yang membantu mengontrol detak jantung dan tekanan darah dengan melawan efek sodium.

4. Turnip, radish, swede (=lobak)

Turnip, radish, swede adalah sayuran yang mirip dengan lobak, dan ia juga sama dengan wortel yang mengembangkan umbi untuk dikonsumsi. Rata-rata mereka hanya mengandung 28 kalori per 100 g, namun sumber antioksidan, mineral, vitamin dan serat makanan yang baik. Selain mengandung vitamin C yang cukup tinggi, turnip juga gudang banyak nutrisi penting lainnya, termasuk mineral dan vitamin tertentu terutama pada umbinya. Turnip Hijau sangat kaya akan antioksidan seperti vitamin A, vitamin C, karotenoid, xanthin, dan lutein. Selain itu, pucuk daunnya merupakan sumber vitamin K yang sangat baik. Kelompok vitamin B-kompleks yang terdapat dalam turnip seperti folat, riboflavin, piridoksin, asam pantotenat dan thiamin. Sementara itu juga sumber mineral penting seperti kalsium, tembaga, besi dan mangan.

5. Kale

Sayuran yang sangat populer sejak jaman Yunani kuno ini rendah lemak dan kolesterol, tapi menyediakan banyak manfaat dari sifat anti oksidan falvonoid seperti beta karoten, lutein, dan zeaxanthin. Sifat antioksidan kuat yang dimiliki kale akan melindungi kita dari resiko berbagai jenis kanker. Beta karoten akan diubah menjadi vitamin A dalam tubuh. Sayuran hijau ini juga sangat dikenal akan tingginya kandungan vitamin C, yaitu 100 g daun segar mengandung 120 mg atau 200 % dari tingkat kebutuhan harian yang disarankan. Sementara itu ia juga sumber vitamin K, kelompok B-kompleks seperti niacin, vitamin B – 6 ( pyridoxine ), thiamin, asam pantotenat, dll.
Kandungan Mineral kale seperti tembaga, kalsium, natrium, kalium, zat besi, mangan, dan fosfor dalam jumlah yang cukup baik.

6. Bayam

Siapa yang tak mengenal sayuran berdaun hijau tua ini?. Bayam adalah termasuk sayuran yang banyak dikenal dan direkomendasikan diseluruh dunia. Bayam terutama dikenal sebagai sumber zat besi yang baik, dimana yang sangat penting untuk membentuk sel darah merah atau hemoglobin dan mengedarkan oiksigen keseluruh tubuh. Bayam juga kaya antiksidandari vitmain seperti vitamin A, vitamin C, dan antioksidan flavonoid, polifenolik seperti lutein, zeaxanthin dan betakaroten. Sementara itu ia juga mengandung vitamin C yang cukup tinggi(menyediakan 47% dari kebutuhan harian per 100gr), vitamin B – kompleks seperti vitamin B6 (pyridoxine), thiamin (vitamin B – 1), riboflavin, folat, dan niacin. (Folat membantu mencegah cacat tabung saraf pada janin, jika dikonsumsi ibu mengandung). Selain zat besai, ia juga mengandung mineral lain seperti kalium , mangan , magnesium , tembaga dan seng.

7. Kentang

Kentang adalah sayuran sumber kaya akan pati, dan juga mengandung banyak vitamin, mineral dan serat. Ia menyediakan 70 kalori per 100g, namun sangat sedikit lemak (hanya 0,1 g per100 g) dan kolesterol. Serat dalam kentang terdiri dari serat larut dan tidak larut, yang secara alami akan membantu mengatasi sembelit dan menjaga kesehatan pencernaan. Umbi sayuran ini juga sumber tertinggi vitamin B-kompleks seperti piridoksin (vitamin B6), thiamin, niacin, asam pantotenat, dan folat. Kentang segar dengan kulitnya merupakan sumber vitamin antioksidan seperti vitamin C, vitamin A dan antioksidan flavonoid yaitu quercetin, karoten dan zeaxanthins yang terbukti bersifat antikanker dan melindungi kardiovaskuler. Hal ini juga mengandung cukup banyak mineral penting seperti zat besi, mangan, magnesium, fosfor, tembaga, dan kalium .

8. Tomat

Tomat menyediakan 18 kalori/100 g, juga sangat rendah lemak dan nol kadar kolesterol. Sebuah kombinasi yang baik dengan antioksidan, betakaroten, licopene, serat, mineral, kalium, vitamin A,C dalam tomat untuk mendukung kesehatan yang optimal. Tomat diketemukan mengandung tinggi beberapa senyawa Antioksidan, yang secara ilmiah telah ditemukan sebagai pelindung dari kanker, termasuk usus besar, prostat, kanker pay*dara, endometrium, paru-paru, dan kanker pankreas. Licophen yang disediakan tomat adalah antioksidan kuat yang akan mencegah kerusakan kulit akibat ultra- violet (UV) dan menawarkan perlindungan dari kanker kulit. Zea xanthin merupakan senyawa flavonoid yang banyak disediakan sayuran ini, yang membantu melindungi mata dari penyakit makula terkait usia(ARMD) dengan menyaring radiasi sinar ultra violet. Selain dari semua yang diatas, antioksidan lainnya adalah vitamin C, vitamin A, dan flavonoid seperti betakaroten, lutein dan xanthins. Secara keseluruhan, senyawa ini bermanfaat juga untuk menjaga kesehatan mata, membran lendir, kulit, dan kesehatan tulang.
Tomat segar sangat kaya akan potasium dan hanya mengandung 5 mg sodium. Selanjutnya, ia menyediakan vitamin B kompleks dalam jumlah yang memadai, serta beberapa mineral penting seperti zat besi, kalsium, mangan, dll.

9. Mentimun

Sayuran ini sangat tinggi kadar air dan rendah kalori(15 kalori per 100 g). Tidak mengandung lemak jenuh atau kolesterol. Kulit mentimun adalah sumber tinggi serat, yang membantu mengurangi sembelit, dan perlindungan terhadap kanker usus besar dengan cara menghilangkan senyawa beracun dari usus. Mentimun adalah sumber kalium yang sangat baik dari kalium. Kalium adalah elektrolit yang membantu menurunkan tingkat tekanan darah tinggi, yaitu karena sifatnya yang melawan efek dari sodium.
Buah sayur segar ini adalah sumber anti – oksidan seperti betakaroten dan alfakaroten, vitamin C, vitamin A, zea – xanthin dan lutein. Tentu kita sudah tak asing dengan manfaat antioksidan, yaitu terutama untuk mencegah kerusakan sel akibat  efek dari radikal bebas. Secara mengejutkan, ketimun mengandung tinggi vitamin K(sekitar 17 mg per 100 g). Vitamin K memiliki peran potensial untuk kekuatan tulang dengan cara mempromosikan aktifitas osteotrophic (pebangun massa tulang). Jugab bermanfaat untuk pengobatan pasien penyakit Alzheimer dengan cara membatasi kerusakan saraf di otak.

10. Bunga kol(bungkul)

Bunga kol segar rendah kalori, yaitu hanya 26 kalori, namun ia merupakan sumber kaya antioksidan dan vitamin, selain sangat rendah lemak dan tidak mengandung kolesterol. Bunga kol mengandung beberapa fitokimia antikanker seperti sulforaphane dan sterol seperti indole – 3 -carbinol, yang sepertinya berfungsi sebagai agen anti estrogen. Senyawa ini secara bersama-sama telah terbukti bermanfaat untuk mencegah kanker prostat, pay*dara, leher rahim, usus besar, kanker ovarium , berdasarkan sifat penghambat pertumbuhan sel kanker(efek sitotoksik). Selain itu, juga mengandung indolil metana (DIM), suatu senyawa lemak larut yang berlimpah dalam kelompok sayuran Brassica ini telah terbukti efektif sebagai modulator imun, antibakteri dan antivirus. DIM saat ini telah diplikasi untuk pengobatan penyakit pernapasan yang disebabkan oleh Human Papilloma Virus (HPV).
Nutrisi lain yang disediakan bunga kol adalah vitamin C dengan jumlah yang tinggi(100 g menyediakan sekitar 48,2 mg atau 80 % dari kebutuhan harian yang direkomendasikan). Vitamin lain yang banyak diketemukan termasuk dari kelompok B-kompleks seperti folat, asam pantotenat (vitamin B5), piridoksin (vitamin B6) dan thiamin (vitamin B1), niacin (B3) serta vitamin K. Bunga kol juga mengandung mineral seperti mangan, tembaga, zat besi, kalsium dan potasium.
Itulah 10 jenis sayuran yang paling diketahui mengandung tinggi nutrisi diseluruh dunia, walaupun pada dasarnya seluruh sayuran adalah makanan yang sangat baik bagi kesehatan.

Source at: http://www.carakhasiatmanfaat.com/artikel/top-10-sayuran-paling-tinggi-nutrisi-di-dunia.html#sthash.vvwy6uyj.dpuf

8 Ciri-Ciri Makanan Sehat dan Bergizi Cukup Nutrisi

8 Ciri-Ciri Makanan Sehat dan Bergizi
Cukup Nutrisi
Setiap hari kita menyantap aneka
makanan dan minuman.
Sebagian kita memilih makanan
berdasarkan selera atau rasa
makanan saja.
Padahal,Kandungan gizi makanan
juga harus diperhatikan agar tubuh
kita sehat dan tidak kekurangan zat-
zat penting yang diperlukan tubuh.
Berikut ini ciri-ciri Makanan yang
perlu anda perhatikan agar kegiatan
makan Anda bukan sekadar untuk
menghilangkan rasa lapar saja .
1. Lemak Hewani Secukupnya
Makanan sebaiknya mengandung
lemak hewani secukupnya saja.
Artinya,porsi lauk yang kita makan
tidak perlu banyak seperti pada saat
makan steak dimana porsi daging
lebih banyak daripada sayuran dan
nasi atau kentang. Sepotong ikan atau
telur serta tempe dan tahu sudah
cukup untuk satu kali makan.
2. Non MSG dan Sedikit Garam
Makanan yang mengandung MSG
memang memiliki rasa yang lebih
gurih dan lezat. Namun konsumsi
makanan dengan MSG kurang bagus
untuk kesehatan jangka
panjang.Dampak buruk pemakaian
MSG ini sampai sekarang masih
menjadi perdebatan.
Maka dari itu,sebaiknya Kita
membatasi konsumsi makanan yang
mengandung MSG seperti makanan
ringan buatan pabrik. Cermati juga
makanan yang mengandung Sodium
atau Natrium karena merupakan jenis
garam yang kurang bagus terutama
untuk penderita hipertensi
3. Mengandung Serat yang Cukup
Sebaiknya,makanan yang Kita makan
cukup mengandung serat.Gado-
gado,urap,rujak merupakan jenis
makanan yang bisa kita masukkan
dalam menu makanan sehari-
hari.Mengonsumsi lalapan dan
sayuran yang dikukus juga baik untuk
memenuhi kebutuhan serat Anda
setiap hari.
4. Sedikit Bahan Pengawet
Makanan kemasan buatan pabrik
umumnya menggunakan bahan
pengawet,termasuk kaldu
instan.Bahan pengawet yang terlalu
banyak tidak baik untuk kesehatan.
Sebaiknya,Anda membatasi konsumsi
makanan dengan bahan pengawet.
Konsumsi makanan segar dan
makanan yang baru saja dimasak
lebih baik daripada makanan cepat
saji yang menjadi awet karena zat
kimia tertentu.
5. Sedikit Minyak Goreng
Minyak Goreng membuat makanan
menjadi berlemak.Sedangkan Anda
mungkin sudah memperoleh cukup
lemak dari jenis makanan lain.Selain
itu, makanan yang digoreng dengan
minyak suhu tinggi akan membuat gizi
alami yang terdapat dalam makanan
rusak.
Dan Menggoreng makanan dengan
minyak jelantah atau minyak goreng
yang sudah pernah dipakai juga
membuat kandungan lemak trans dan
radikal bebas dalam makanan
meningkat.Dampaknya memang tidak
muncul seketika,namun suatu saat
bisa menyebabkan sebuah Kanker.
6. Tidak Menggunakan Santan
Makanan bersantan seperti
opor,soto,dan rendang mengandung
kolestrol tinggi. Hati-hati menyantap
makanan bersantan seperti itu,karena
jumlah kolesterol jahat (LDL) dalam
tubuh akan meningkat.
Dampak konsumsi makanan yang
mengandung kolesterol tinggi akan
muncul beberapa tahun
mendatang,misalnya penyempitan
dan pengerasan pembuluh darah dan
berbagai penyakit jantung.
7. Hindari Makanan yang Terlalu
Pedas
Makanan yang terlalu pedas dapat
menyebabkan iritasi pada saluran
pencernaan. Pada sebagian
orang,makanan yang terlalu pedas
akan menyebabkan sakit perut atau
sakit maag . Anda boleh saja makan
makanan pedas,tetapi jangan terlalu
pedas.Selain dapat membahayakan
pencernaan,makanan terlalu pedas
juga akan membuat penampilan anda
berantakan akibat produksi keringat
yang berlebihan.
8. Cukup Matangnya
Makanan setengah matang seperti
ikan bakar,sate, dan acar juga perlu
diperhatikan,terutama bagi ibu hamil
karena sama halnya dengan makanan
mentah,bakteri atau virus berbahaya
pada makanan setengah matang
mungkin belom mati.

2014-11-05

100 Makanan Tradisional Favorit

Pisang molen dan kerupuk dijadikan sebagai jajanan tradisional Indonesia paling favorit.Jajanan tradisional Indonesia merupakan pencerminan beragam budaya dan tradisi berasal dari kepulauan Nusantara yang terdiri dari sekitar 6.000 pulau dan memegang tempat penting dalam budaya nasional Indonesia secara umum dan hampir seluruh masakan Indonesia kaya dengan bumbu berasal dari rempah-rempah seperti kemiri, cabai, temu kunci, lengkuas, jahe, kencur, kunyit, kelapa dan gula aren dengan diikuti penggunaan teknik-teknik memasak menurut bahan dan tradisi-adat yang terdapat pula pengaruh melalui perdagangan yang berasal seperti dari India, Tiongkok, Timur Tengah, dan Eropa.

Pada dasarnya tidak ada satu bentuk tunggal “masakan Indonesia”, tetapi lebih kepada, keanekaragaman masakan regional yang dipengaruhi secara lokal oleh Kebudayaan Indonesia serta pengaruh asing. Sebagai contoh, beras yang diolah menjadi nasi putih, ketupat atau lontong (beras yang dikukus) sebagai makanan pokok bagi mayoritas penduduk Indonesia namum untuk bagian timur lebih umum dipergunakan juga jagung, sagu, singkong, dan ubi jalar dan Sagu. Bentuk lanskap penyajiannya umumnya disajikan di sebagian besar makanan Indonesia berupa makanan pokok dengan lauk-pauk berupa daging, ikan atau sayur disisi piring.Sepanjang sejarahnya, Indonesia telah terlibat dalam perdagangan dunia berkat lokasi dan sumber daya alamnya. Teknik memasak dan bahan makanan asli Indonesia berkembang dan kemudian dipengaruhi oleh seni kuliner India, Timur Tengah, China, dan akhirnya Eropa. Para pedagang Spanyol dan Portugis membawa berbagai bahan makanan dari benua Amerika jauh sebelum Belanda berhasil menguasai Indonesia.
Pulau Maluku yang termahsyur sebagai “Kepulauan Rempah-rempah”, juga menyumbangkan tanaman rempah asli Indonesia kepada seni kuliner dunia. Seni kuliner kawasan bagian timur Indonesia mirip dengan seni memasak Polinesia dan Melanesia.Masakan Sumatera, sebagai contoh, seringkali menampilkan pengaruh Timur Tengah dan India, seperti penggunaan bumbu kari pada hidangan daging dan sayurannya, sementara masakan Jawa berkembang dari teknik memasak asli nusantara. Unsur budaya masakan China dapat dicermati pada beberapa masakan Indonesia. Masakan seperti bakmi, bakso, dan lumpia telah terserap dalam seni masakan Indonesia.Beberapa jenis hidangan asli Indonesia juga kini dapat ditemukan di beberapa negara Asia. Masakan Indonesia populer seperti sate, rendang, dan sambal juga digemari di Malaysia dan Singapura. Bahan makanan berbahan dasar dari kedelai seperti variasi tahu dan tempe, juga sangat populer. Tempe dianggap sebagai penemuan asli Jawa, adaptasi lokal dari fermentasi kedelai. Jenis lainnya dari makanan fermentasi kedelai adalah oncom, mirip dengan tempe tapi menggunakan jenis jamur yang berbeda, oncom sangat populer di Jawa Barat.Makanan Indonesia umumnya dimakan dengan menggunakan kombinasi alat makan sendok pada tangan kanan dan garpu pada tangan kiri, meskipun demikian di berbagai tempat (seperti Jawa Barat dan Sumatra Barat) juga lazim didapati makan langsung dengan tangan telanjang. Di restoran atau rumah tangga tertentu lazim menggunakan tangan untuk makan, seperti restoran seafood, restoran tradisional Sunda dan Padang, atau warung tenda Pecel Lele dan Ayam Goreng khas Jawa Timur. Tempat seperti ini biasanya juga menyajikan kobokan, semangkuk air kran dengan irisan jeruk nipis agar memberikan aroma segar. Semangkuk air ini janganlah diminum; hanya digunakan untuk mencuci tangan sebelum dan sesudah makan dengan menggunakan tangan telanjang. Menggunakan sumpit untuk makan lazim ditemui di restoran yang menyajikan masakan China yang telah teradaptasi kedalam masakan Indonesia seperti bakmie atau mie ayam dengan pangsit, mie goreng, dan kwetiau goreng (mi pipih goreng, mirip char kway teow).

Inilah 100 Jajanan Tradisional Indonesia Paling Favorit Versi Korando

Pisang Molen  
Pisang molen adalah suatu hidangan ringan berbahan baku pisang yang dilapisi lembar-lembar adonan dan kemudian digoreng. Hidangan ini merupakan variasi dalam pengolahan dari pisang goreng.
Kerupuk  
Kerupuk atau krupuk adalah makanan ringan yang dibuat dari adonan tepung tapioka dicampur bahan perasa seperti udang atau ikan. Kerupuk dibuat dengan mengukus adonan sebelum dipotong tipis-tipis, dikeringkan di bawah sinar matahari dan digoreng dengan minyak goreng yang banyak. Kerupuk bertekstur garing dan sering dijadikan pelengkap untuk berbagai makanan Indonesia seperti nasi goreng dan gado-gado. Kerupuk udang dan kerupuk ikan adalah jenis kerupuk yang paling umum dijumpai di Indonesia. Kerupuk berharga murah seperti kerupuk aci atau kerupuk mlarat hanya dibuat dari adonan sagu dicampur garam, bahan pewarna makanan, dan vetsin. Kerupuk biasanya dijual di dalam kemasan yang belum digoreng. Kerupuk ikan dari jenis yang sulit mengembang ketika digoreng biasanya dijual dalam bentuk sudah digoreng. Kerupuk kulit atau kerupuk ikan yang sulit mengembang perlu digoreng sebanyak dua kali. Kerupuk perlu digoreng lebih dulu dengan minyak goreng bersuhu rendah sebelum dipindahkan ke dalam wajan berisi minyak goreng panas. Kerupuk kulit (kerupuk jangek) adalah kerupuk yang tidak dibuat adonan tepung tapioka, melainkan dari kulit sapi atau kerbau yang dikeringkan.

Bika  
Bika adalah sejenis penganan asal Indonesia. Terbuat dari bahan-bahan seperti telur, gula, dan santan, bika ambon umumnya dijual dengan rasa pandan, meskipun kini juga tersedia rasa-rasa lainnya seperti durian, keju, dan cokelat. Asal-muasal bika ambon tidak diketahui dengan jelas. Walaupun namanya mengandung kata “ambon”, bika ambon justru dikenal sebagai oleh-oleh khas Kota Medan, Sumatera Utara. Di Medan, Jalan Mojopahit di daerah Medan Petisah merupakan kawasan penjualan bika ambon yang paling terkenal.[rujukan?] Di sana terdapat sedikitnya 40 toko yang menjual kue ini. Bika ambon biasanya dapat bertahan dalam kondisi terbaik selama sekitar empat hari karena setelah itu kue tersebut mulai mengeras.
Dodol  
Dodol adalah sejenis makanan yang dikategorikan dalam jenis makanan manis. Untuk membuat dodol yang bermutu tinggi cukup sulit karena proses pembuatannya yang lama dan membutuhkan keahlian. Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat dodol terdiri dari santan kelapa, tepung beras, gula pasir, gula merah dan garam.
Tempe mendoan  
Tempe Mendoan adalah sejenis tempe yang terbuat dari tempe yang diiris agak tipis, dan setelah itu digoreng dengan adonan yang terdiri dari tepung beras, tepung kanji, ketumbar, bawang putih, kunyit dan garam sehingga rasanya gurih dan renyah.
Onde Onde  
Onde-onde adalah sejenis kue jajanan pasar yang populer di Indonesia. Kue ini sangat terkenal di daerah Mojokerto yang disebut sebagai kota onde-onde sejak zaman Majapahit. Onde-onde dapat ditemukan di pasar tradisional maupun dijual di pedagang kaki lima. Onde-onde juga populer khususnya di daerah pecinan baik di Indonesia maupun luar negeri. Onde-onde terbuat dari tepung terigu ataupun tepung ketan yang digoreng atau direbus dan permukaannya ditaburi/dibalur dengan biji wijen. Terdapat bermacam-macam variasi, yang paling dikenal adalah onde-onde yang terbuat dari tepung ketan dan di dalamnya diisi pasta kacang hijau. Variasi lain hanya dibuat dari tepung terigu dan diberi warna pada permukaannya seperti putih, merah, atau hijau yang dikenal sebagai onde-onde gandum, yang merupakan onde-onde khas dari kota Mojokerto.
Lumpia  
Lumpia atau dieja sebagai lun pia  adalah sejenis penganan tradisional Tionghoa. Kata lumpia berasal dari dialek Hokkian dari pelafalan runbing dalam dialek Utara. Lumpia adalah lembaran tipis dari tepung gandum yang dijadikan kulit lalu digunakan sebagai pembungkus isian yang biasanya terdiri atas rebung, telur, sayuran segar, daging, atau makanan laut. Di Indonesia, lumpia dikenal sebagai makanan khas Semarang dengan tata cara pembuatan dan bahan-bahan yang telah disesuaikan dengan tradisi setempat.

Rempeyek  
Rempeyek atau peyek adalah sejenis makanan pelengkap dari kelompok gorengan. Secara umum, rempeyek adalah gorengan tepung terigu yang dicampur dengan air hingga membentuk adonan kental, diberi bumbu (terutama garam dan bawang putih), dan diberi bahan pengisi yang khas, biasanya biji kacang tanah atau kedelai. Peran tepung di sini adalah sebagai pengikat. Pengisi dapat juga bahan pangan hewani berukuran kecil, seperti ikan teri, ebi, udang kecil, jingking, atau laron. Saat ini orang juga membuat rempeyek dari daun bayam. Sebagai makanan pelengkap, fungsi rempeyek sama dengan kerupuk. Rempeyek mudah ditemukan dijual di warung makan, pasar, ataupun di pasar swalayan. Di pedesaan biasanya disajikan dalam acara pernikahan atau pelayatan.

Rengginang 
Rengginan atau Rengginang adalah sejenis kerupuk yang terbuat dari nasi atau ketan yang dikeringkan lalu digoreng panas (deep-fry). Agak berbeda dari jenis kerupuk lain yang umumnya terbuat dari adonan bahan yang dihaluskan seperti tepung tapioka atau tumbukan biji melinjo, rengginang tidak dihancurkan sehingga bentuk butiran nasi atau ketannya masih tampak. Rengginang dapat digoreng tanpa diberi bumbu maupun rasa, asin atau manis

Asinan  
Asinan adalah sejenis makanan yang dibuat dengan cara pengacaran (melalui pengasinan dengan garam atau pengasaman dengan cuka), bahan yang diacarkan yaitu berbagai jenis sayuran dan buah-buahan. Asinan adalah salah satu hidangan khas seni kuliner Indonesia. Istilah asin mengacu kepada proses pengawetan dengan merendam buah atau sayur dalam larutan campuran air dan garam. Asinan sangat mirip dengan rujak, perbedaan utamanya antara lain bahan rujak disajikan segar, sedangkan bahan asinan disajikan dalam keadaan diasinkan atau diacar. Terdapat banyak jenis asinan, akan tetapi yang paling terkenal adalah Asinan Betawi dan Asinan Bogor

Bubua Kampiun

Pallu Butung

Kue Putu

Roti Cane

Serabiotak-otak

Angsle

Bika Ambon

BoluLemang

Gemblong

Lemeng

Roti Buaya

Asinan Jakarta

Geplak

Ongol-Ongol

Geplak

Kue Rangi

Risoles

Combro

Misro

Serabi

Oncom

Peuyeum

Cireng

Combro

Misro

Gepuk

Ambokueh Colenak (Tape bakar saus kelapa gula merah)

Brownies  Kukus

Tahu Sumedang

Tahu Gejrot

Roti Unyil

Moci

Gegeplak

Semprong

Kue Ali (Kue Cincin)

Simping

Manisan Pala

Opak

Tahu Pong

Enting-enting

Salatigaa

Getuk

Wajik

Tape Ketan

Tahu Aci Tegal

Tahu Pletok

Pilus

Kacang Bogares

Kue Bangket

Intip Goreng Solo

Gempol Pleret

AmpyangSemar

MendemJadah

KleponMendut

Thiwul

Brem

Tape (Tapai)

Suwar-suwir

Lomok-Lomok

Mutiara Bagan Siapi-api

Nanidugu

Pok pia

Roti Ketawa

Lamang Tapai

Rakik Maco

Dakak-Dakak Simabua

Sagon Bakar

Juadah Ketan

Kemplang

Lempok Duren

Tekwan

Kue Bangket

Joglosemar

Seruwit

Gipang

Apem Putih

Keceprek Melinjo
Ledre (kue/keripik pisang raja) Bojonegoro

Klepon

Tahu Kediri

Kue Dolar

Bongko

Bubuh Sagu

Ca KweCucur

Manisan pala

Pisang Epe

Source: http://indoline-indonesia.com/2011/11/08/100-jajanan-tradisional-indonesia-paling-favorit-versi-korando/

2014-10-30

Resep Sederhana Fettucini Alfredo

Fettuccine adalah salah satu pasta berbentuk mie berukuran lebar yang mudah ditemui di pasaran. Disesuaikan dengan bahan-bahan yang mudah dicari di Indonesia, fettucine Alfredo ala restoran Italia ini tak kalah nikmatnya lho dengan yang ada di luar negeri. Yuk contek resepnya.

Bahan:
500 gram pasta fettuccine
250 gram daging asap/burger, potong-potong
250 gram jamur kancing, potong-potong
4 sendok makan bawang bombay cincang
250 ml krim
500 ml air mendidih, beri garam
2 sdm minyak zaitun (atau bisa diganti minyak goreng)
6 - 12 sdm mentega/margarin
3 siung bawang putih, cincang
4 sdm peterseli cincang
3 kuning telur, kocok lepas
6 ons keju permesan/cheddar, parut
merica secukupnya

Cara Membuat:
  1. Masak fettuccine dalam air mendidih yang telah diberi garam dan minyak goreng. Masak selama 5-6 menit fettuccine matang. Angkat dan tiriskan.
  2. Goreng daging asap hingga matang, sisihkan.
  3. Tumis bawang putih, peterseli, bawang bombay dan jamur menggunakan mentega hingga matang.
  4. Tambahkan fettuccine ke dalam wajan. aduk rata.
  5. tambahkan kuning telur, krim, dan keju. aduk sedikit dan masak hingga keju meleleh dan telur matang.
  6. Sajikan segera dengan taburan keju di atasnya.

Makanan Indonesia Terfavorit di Luar Negeri

Indonesia terdiri dari ribuan kepulauan dan beraneka ragam suku bangsa dan budaya. Namun, kekayaan budaya bukan hanya berupa kesenian, arsitektur maupun norma-norma lokal yang merupakan hasil cipta dan karsa penduduk pribumi di suatu daerah. Keahlian masing-masing suku bangsa atau kelompok masyarakat dalam mengolah sayur mayur, buah-buahan dan daging binatang hingga menghasilkan santapan bercita rasa lezat juga merupakan bagian dari budaya lho, travelers.
Makanan khas suatu negara juga menjadi bagian yang membentuk identitas negara itu di luar negeri, menjadi bagian dari daya tarik wisata dan juga bisa menjadi lahan bisnis yang menguntungkan. Kali ini Pegipegi akan mengajak kamu berwisata kuliner dan mencicipi makanan-makanan berikut yang juga diakui kelezatannya oleh masyarakat internasional.
1. Nasi goreng
nasi-goreng-seafood
Nasi goreng mungkin telah dikenal dan dijual oleh beberapa rumah makan di luar negeri sejak berpuluh tahun silam. Tapi, popularitasnya mendadak naik ketika presiden Amerika Serikat Barrack Obama naik tahta dan banyak orang tertarik dengan kisah hidup sang Presiden yang pernah tinggal di Indonesia. Obama dengan jujur mengakui kalo nasi goreng adalah makanan favoritnya hingga sekarang. Dan hal itu membuat warga Amerika Serikat atau warga di berbagai negara lain penasaran dengan kelezatan makanan kesukaan Presiden AS.
Nasi goreng sebenarnya bukan makanan khas Indonesia, travelers. Nasi goreng merupakan salah satu makanan tradisional bangsa Tionghoa yang telah eksis sejak tahun 4000 SM. Para perantau dari Tiongkok yang berdatangan ke Indonesia membawa serta keahlian mereka dalam mengolah makanan sisa hari sebelumnya menjadi makanan bercita rasa lezat agar lebih berhemat dengan tidak membuang-buang makanan. Nasi goreng juga dinobatkan sebagai runner-up dalam daftar 50 Makanan Terlezat di Dunia versi CNN Travel pada tahun 2011.
2. Rendang
rendang-padang-asli
Menurut penelitian para ahli sejarah, rendang sudah diciptakan oleh masyarakat Minang sejak abad ke-19. Pada masa itu masyarakat Minang telah terbiasa merantau ke berbagai wilayah yang ada di sekitar Selat Malaka. Mereka membutuhkan waktu selama satu bulan untuk sampai ke Singapura dan hal ini membuat para perantau harus membawa makanan yang tidak mudah basi sebagai bekal di perjalanan, yaitu rendang.
Rupanya kebiasaan merantau masih dilakukan masyarakat Minang hingga sekarang, dan mereka berhasil mempopulerkan masakan khas Padang ke seluruh Nusantara, bahkan hingga ke mancanegara. Coba lihat di sekeliling kamu, apa ada kota yang tidak memiliki rumah makan masakan Padang? Di tiap-tiap rumah makan Padang, rendang selalu menjadi makanan favorit pengunjung. Cita rasanya pekat berasal dari bumbu racikan dan daging sapi/ ayam yang direbus terus menerus menggunakan santan kelapa. Berkat kelezatannya, rendang menduduki peringkat pertama dalam daftar 50 Makanan Terlezat di Dunia yang dirilis oleh CNN Travel di tahun 2011.
3. Gado-gado
gado-gado-kecap-manis
Gado-gado yang juga dikenal sebagai Javanese Salad ini terdiri dari potongan sayur rebus yang disusun semenarik mungkin dalam piring dan disiram oleh saus kacang yang legit. Selain lezat, gado-gado juga menyehatkan karena merupakan komposisi beberapa jenis sayuran bernutrisi tinggi. Gado-gado juga menjadi salah satu makanan yang cocok untuk para vegetarian, dan bertambahnya jumlah penganut vegetarian turut berperan dalam meningkatkan popularitas gado-gado.
Gado-gado juga disukai di luar negeri karena proses memasaknya mudah banget, travelers. Membuat bumbu gado-gado kelihatannya memang ribet karena kamu harus menghaluskan kacang sebanyak mungkin agar bumbunya lebih terasa. Namun sekarang bumbu gado-gado instan bisa kamu beli di supermarket dan kamu tinggal menambahkan air untuk mengencerkan adonan kacang.
4. Bakso
93c2d_bakso-malang
Bakso juga merupakan kuliner karya masyarakat Tionghoa yang berhasil berakulturasi dengan budaya lokal. Arti bakso secara harafiah adalah daging babi giling. Namun karena sebagian besar warga Indonesia beragama Islam yang diharamkan makan daging babi, maka daging sapi, ayam, ikan dan bahkan udang digunakan sebagai bahan dasar bakso. Selain itu, beberapa jenis makanan lain seperti siomay, mi, sohun, pangsit goreng dan tahu goreng juga ditambahkan dalam mangkuk beserta kuah bening yang hangat. Bakso menjadi terkenal di luar negeri setelah tersiar kabar bahwa Presiden Obama juga menyebutkan bakso sebagai salah satu makanan favoritnya ketika tinggal di Indonesia.
Bakso disajikan dalam bentuk bervariasi sesuai dengan selera penduduk setempat. Berdasarkan pengamatan, bakso khas Malang memiliki cita rasa unik yang tidak dapat dijumpai pada bakso dari kota lain. Bakso Malang juga disajikan dengan cara yang berbeda. Agar kelezatannya lebih terasa, kamu bisa mencocol bakso atau siomay kamu dengan saus tomat, sambal dan kecap. Sore hari adalah saat yang tepat untuk menikmati semangkuk bakso, apalagi kalo cuaca sedang hujan. Hmmm… pasti lezat sekali.

Infused Water

Hi hi guys, kali ini saya akan posting tentang minuman untuk diet dengan cara yang sangat modern. Ini dia..

Trend gaya hidup sehat terus berkembang dan mempengaruhi cara orang mengkonsumi makanan serta minuman sehari-hari. Tak hanya memunculkan banyak jenis makanan atau minuman, gaya hidup sehat juga menyentuh cara pengolahan dan penyajiannya. Tak sekadar memperhatikan pemilihan dan pengolahan makanan serta minuman, bukan hanya mengutamakan manfaat kesehatan, trend gaya hidup sehat juga merambah faktor “penampilan” dari sebuah makanan atau minuman.
13987363741861668188
Infused Water, trend baru meminum air putih dengan rasa buah menyegarkan.
Salah satu trend gaya hidup sehat yang sedang digemari banyak orang saat ini adalah“Infused Water”. Infused water adalah air putih yang ke dalamnya ditambahkan rasa dan aroma buah-buahan segar dengan cara perendaman dan pendiaman secara bersama-sama dalam waktu tertentu. Proses perendaman dan pendiaman yang dilakukan pada suhu rendah menghasilkanInfused Water lebih segar dibandingkan air putih biasa.
Membuat infused water tidaklah sulit. Kita bisa menyiapkannya sendiri di rumah atau di kantor dari satu atau beberapa jenis buah-buahan yang tersedia. Hanya saja buah-buahan yang bercita rasa masam dan manis banyak dipilih karena menghasilkan aroma dan rasa yang lebih menyegarkan. Buah-buahan seperti lemon, jeruk, mentimun, anggur, belimbing, strawberry bisa dipilih untuk membuat infused water. Sebaliknya buah-buahan berdaging lunak seperti pepaya, pisang dan semangka tidak dianjurkan untuk digunakan. Bukan karena kandungan gizinya namun tekstur buah-buahan tersebut mudah hancur jika direndam dalam air dalam waktu yang lama. Buah apel juga kurang baik digunakan untuk membuat infused water karenda daging buahnya akan cepat teroksidasi setelah diiris.
13987365972023555057
Berbagai jenis buah bisa digunakan untuk menyiapkan Infused Water. Namun buah-buahan berdaging lunak dan mudah teroksidasi seperti apel kurang baik digunakan.
1398736756767250778
Buah-buahan yang sudah dicuci siap untuk diiris.
Infused water bisa dibuat dari satu jenis atau beberapa jenis buah-buahan. Yang harus dilakukan pertama adalah mencuci buah-buahan hingga bersih lalu memotongnya dalam ukuran yang tidak terlalu kecil. Satu buah anggur atau strawberry bisa dipotong menjadi 2 bagian. Mentimun diiris melintang, sementara lemon atau jeruk bisa dikupas satu persatu atau diiris bulat melintang. Buah-buahan yang biasa dikonsumsi bersama kulitnya seperti anggur dan strawberry tidak harus dikupas terlebih dahulu.
Selanjutnya potongan buah-buahan tersebut segera dimasukkan ke dalam gelas atau wadah kaca yang sebelumnya sudah diisi dengan air putih atau air mineral. Jika buah-buahan yang digunakan dominan bercita rasa masam, kita bisa menambahkan gula pasir yang sudah dicairkan. Tutup wadah kaca dan masukkan ke dalam kulkas selama 5-6 jam.
13987368351372032301
Potongan buah-buahan dimasukkan ke dalam wadah kaca berisi air putih untuk selanjutnya didiamkan di dalam kulkas.
Selama perendaman dan pendiaman di dalam kulkas akan terjadi aliran senyawa metabolit dari buah-buahan ke dalam air hingga bercampur menghasilkan rasa dan aroma buah. Rasa dan aroma tersebut tidaklah terlalu kuat karena ekstraksi sari buah yang dilakukan menggunakan air tidak menarik banyak senyawa dari dalam buah dalam waktu yang singkat. Oleh karena itu potongan buah-buahan yang digunakan sebaiknya berjumlah banyak agar intensitas rasa dan aroma yang dihasilkan cukup. Namun perpindahan senyawa dari dalam buah secara perlahan tersebut memang sesuatu yang diharapkan dari infused water supaya bisa “diisi ulang”.
Setelah 5-6 jam Infused Water bisa dikeluarkan dari kulkas dan siap untuk diminum. Untuk mendapatkan sensasi kesegaran dan rasa buahnya yang nikmat, infused water sebaiknya diminum dengan segera. Jika air yang digunakan cukup banyak kita bisa memindahkannya sebagian ke dalam gelas.
1398736925338307295
Segarnya Infused Water setelah didiamkan di dalam kulkas siap untuk diminum. Sementata perpaduan cantik buah-buahan di dalamnya menambah selera untuk segera meminum airnya.
Asyiknya meminum Infused Water adalah bisa diisi ulang dengan menambahkan lagi air putih ke dalam potongan buah lalu disimpan kembali di dalam kulkas. Dengan demikian Infused water berikutnya bisa kita minum kemudian. Namun Infused Water sebaiknya hanya diisi ulang untuk keperluan 24 jam atau selama buah-buahan di dalamnya masih segar. Jika menghendaki sekali minum, potongan buahnya sekalian bisa dimakan.
Infused Water terasa sangat segar karena pendinginan dan rasa buah yang bercampur dengan air putih. Jika tidak ingin terlalu dingin, Infused water bisa didiamkan sesaat di luar kulkas sebelum diminum. Namun pada dasarnya Infused water disajikan sebagai minuman dingin tanpa es.
Selain mendapatkan kesegaran air putih dengan rasa buah, kita juga bisa mendapatkan manfaat dari khasiat buah-buahan yang digunakan. Infused Water bisa menjadi pilihan mereka yang sedang dehidrasi karena kelelahan, sariawan, gangguan tenggorokan atau hanya ingin menikmati sensasi meminum air putih dan buah secara bersamaan.
1398737059712898879
Infused Water, cara baru meminum air putih sekaligus mendapatkan manfaat kesehatan dari buah-buahan.
Infused water bisa menjadi alternatif bagi mereka yang kurang suka meminum air putih namun ingin memulai gaya hidup sehat. Sementara bagi yang suka buah-buahan, Infused water bisa menjadi selingan cara mengkonsumsi buah-buahan yang asyik. Jika bosan mengolah buah-buahan sebagai jus atau minuman blend, Infused Water patut dicoba. Satu lagi, karena penampilannya yang menarik, Infused water juga cantik untuk “dijepret” dan dibagikan ke media sosial sebelum diminum.

Berikut adalah posting an saya kali ini, semoga bermanfaat. Terimakasih.